
Sinergia | Kab Madiun – Warga di bumi kampung pesilat patut was was jika terjadi kebakaran. Pemicunya jumlah unit mobil pemadam kebakaran yang jauh dari kata ideal.
Hingga saat ini Kabupaten Madiun hanya memiliki 4 unit mobil damkar, tragisnya salah satu di antaranya mangkrak dan mati pajak. Tiga unit mobil yang ready berada di sekitar pendopo Muda Graha, Kantor Kecamatan Geger dan kantor Satpol PP di Mejayan.
Kasat Pol PP Kabupaten Madiun, Imam Nurwedi, mengatakan pihaknya masih mengkaji kemungkinan perbaikan mobil mangkrak dengan nopol AE 9001 GP itu.

“Masih dikaji pihak bengkel. Jika biaya servis tidak terlalu mahal, bisa memperbaikinya. Namun, jika biaya servis terlalu mahal, opsi lain siap mengajukan lelang atau penghapusan,” ujar Imam Nurwedi, Jumat (16/01/2026).
Keadaan ini memicu kekhawatiran karena luas wilayah Kabupaten Madiun yang tidak ideal dengan jumlah mobil damkar yang tersedia. Hanya 3 unit mobil damkar dan satu unit mobil suplay, tentu kemampuan pemadam kebakaran sangat terbatas.
Hal ini dapat menjadi ancaman bahaya bagi masyarakat, terutama jika terjadi kebakaran di daerah yang jauh dari lokasi mobil damkar. Bisa dibayangkan perbandingan satu mobil harus berjibaku melawan amukan si jago merah untuk lima kecamatan. (Ndor/kris).