Usai Lantik 138 Pejabat, Bupati Ponorogo Sugiri Sancoko Terjaring OTT KPK

Image Not Found
Kondisi rumah dinas Bupati Ponorogo, Foto : Istimewa

Sinergia | Ponorogo – Usai kabar Bupati Ponorogo, Sugiri Sancoko terjaring Operasi Tangkap Tangan (OTT) oleh Komisi Pemberatasan Korupsi (KPK), kondisi rumah dinas Pringgitan pada Jumat (07/11/2025) malam tampak lengang. Padahal, siang tadi, Sugiri baru saja melakukan mutasi besar-besaran terhadap 138 jabatan aparatur sipil negara (ASN). Mutasi tersebut menyasar pejabat mulai tingkat Kepala OPD, Sekretaris, Camat hingga Lurah.

Kabar penangkapan tersebut dibenarkan oleh Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo. Bupati Ponorogo adalah salah satu pihak yang diamankan. “Benar. Saat ini tim di lapangan. Salah satu pihak yang diamankan Bupati Ponorogo,” terang Juru Bicara KPK, Budi Prasetyo saat dikonfirmasi.

Sementara itu, Fitroh Rohcahyanto, Wakil Ketua KPK saat dikonfirmasi menyebut dugaan korupsi yang menjerat Sugiri Sancoko berkaitan dengan promosi dan mutasi jabatan di lingkup Pemkab Ponorogo.

“Mutasi dan promosi jabatan,” jawab singkat Fitroh.

Saat ini, tim penindakan KPK masih melakukan pengembangan atas kasus rasuah tersebut. Bahkan, KPK memiliki waktu 1×24 jam untuk menentukan status hukum para pihak yang terjaring OTT tersebut. (Ist/Krs)

Bagikan ke :

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *