
Sinergia | Magetan – Penertiban bangunan liar di sempadan Sungai Sat sisi barat, Desa Malang, Kecamatan Maospati, Kabupaten Magetan digelar Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Bengawan Solo. Sebanyak 13 bangunan permanen, termasuk 2 kamar dan tempat parkir hotel serta ruko, dibongkar karena menyalahi aturan serta berdiri tanpa izin.
Wahyana, Penyidik Pegawai Negeri Sipil (PPNS) SDA BBWS Bengawan Solo, menuturkan bahwa penertiban ini merupakan tindak lanjut dari laporan masyarakat dan pemerintah daerah. Proses eksekusi dilakukan bertahap, setelah sebelumnya juga dilakukan pembongkaran di lokasi yang sama.
“Hari ini kami menuntaskan pembongkaran total 13 bangunan. Ada hotel yang kemarin belum selesai, dan sekarang sudah tuntas. Harapannya, tidak ada lagi masyarakat yang mendirikan bangunan di sempadan sungai,” ujar Wahyana, Jumat (03/10/2025).
Ia menjelaskan, sempadan sungai memiliki fungsi vital sebagai jalur aliran air saat musim hujan maupun banjir. Ketika area tersebut dialih fungsikan untuk bangunan permanen, potensi genangan di permukiman maupun jalan raya semakin besar.
“Sempadan sungai itu bukan sekadar lahan kosong. Fungsinya untuk parkir air ketika debit naik. Kalau ditutup bangunan, genangan akan meluber ke rumah warga dan jalan,” tegasnya.
Wahyana juga menegaskan bahwa penertiban baru dilakukan setelah adanya laporan resmi. Seluruh bangunan yang dibongkar dipastikan tidak memiliki izin dan melanggar Undang-Undang Sumber Daya Air.
“Bangunan-bangunan ini memang sudah lama berdiri. Kenapa baru sekarang ditertibkan? Karena laporan dari masyarakat dan pemda baru kami terima, dan setelah dikaji memang terbukti melanggar,” jelasnya.
Sementara itu, satu bangunan yang berada di sisi timur sungai tidak ikut dibongkar karena pemilik memilih merobohkan sendiri setelah pengukuran ulang BPN memastikan status tanahnya.
Penertiban dilakukan dengan dukungan Pemkab Magetan, Satpol PP, Dishub, Kominfo, serta perangkat desa. Pemerintah daerah menegaskan akan mendukung langkah BBWS untuk menjaga kawasan sungai tetap sesuai peruntukannya.
Kusnanto – Sinergia