
Sinergia | Ponorogo – Seorang pria ditemukan tewas dalam kondisi membusuk di kamar tidurnya, di Desa Madusari, Kecamatan Siman, Ponorogo, Minggu (6/4/2025) malam. Korban diketahui bernama Richi Zulkarim (32), yang tinggal seorang diri di rumah tersebut.
Penemuan mayat ini berawal dari kecurigaan adik korban yang hendak menjenguk kakaknya. Saat membuka pintu rumah, ia mencium bau menyengat yang berasal dari dalam. Setelah dicari, korban ditemukan telah tak bernyawa di kamar tidurnya dengan posisi telentang dan mulut mengeluarkan busa.
“Itu kan saudaranya kandung berkunjung ke sini, terus keadaan rumah terkunci. Terus dibuka, ada bau busuk, dicari-cari ke kamarnya ternyata kondisinya sudah membusuk,” ujar Jainuri, Sekretaris Desa Beton.
Tim Inafis Polres Ponorogo bersama anggota Polsek Siman mengamankan sejumlah barang bukti berupa botol minuman keras berbagai merek di sekitar jasad korban.
Kapolsek Siman, AKP Nanang Budianto mengatakan, pihaknya belum bisa memastikan penyebab pasti kematian korban. Dugaan sementara, korban telah meninggal dunia sejak tiga hingga empat hari sebelum ditemukan.
“Penyebabnya masih kami lakukan pendalaman. Kami tidak berani mengambil kesimpulan. Akan kami kirim ke RSUD dr. Harjono untuk memastikan penyebab kematiannya,” kata AKP Nanang.
Korban diketahui bekerja sebagai kuli serabutan dan tinggal sendiri di rumah tersebut. Untuk memastikan penyebab pasti kematiannya, jasad Richi Zulkarim dibawa ke RSUD dr. Harjono Ponorogo untuk dilakukan visum.
Polisi masih terus menyelidiki apakah korban meninggal karena overdosis atau sebab lainnya.
Ega Patria – Sinergia